SELAMAT DATANG DI BLOG SMA PGRI 4 BOGOR SEMOGA BLOG INI DAPAT MENJADI MEDIA DAN SARANA KOMUNIKASI DAN BERBAGI INFORMASI BAGI KEMAJUAN SMA PGRI 4 Bogor

10.21.2016

LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN TAHUN 2016

Sebanyak 150 Orang Siswa SMA PGRI 4 Bogor pada tanggal 21 - 22 Oktober 2016 mengikuti Kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) tahun Pelajaran 2016/2017, LDK ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun yang merupakan salah satu Program Kerja Bidang Kesiswaan , yang bertujuan memberikan pembekalan bagi Siswa SMA PGRI 4 Bogor kelas X dan XI dalam berorganisasi.
Dalam Latihan Dasar Kepemimpinan tahun 2016 ini SMA PGRI 4 Bogor menggandeng Lanud Atang Sanjaya Bogor ini bertujuan untuk memberikan landasan dan filter kepada peserta didik agar tidak mudah ikut-ikutan pada aliran maupun faham yang radikal atau faham-faham tidak jelas, ini merupakan program yang dirancang baru oleh bidang kesiswaan dalam pelaksanaan LDK di SMA PGRI 4 Bogor yang dilaksanakan di SMA PGRI 4 Bogor (Jum'at,21 Oktober 2016)untuk materi Kepemimpinan, Kedisiplin dan PBB dan di Lanud Atang Sanjaya Bogor (Sabtu,22 Oktober 2016)dengan materi OutBond, Phisikologi Lapangan dan Kedisiplinan.
diharapkan Setelah kegiatan LDK para siswa , diharapkan mampu melaksanakan tugas berorganisasi secara bertanggung jawab, berwawasan, berkompeten , disiplin dan berbudi pekerti yang luhur sehingga membawa perubahan positif dilingkungan sekolah. LDK atau latihan dasar kepemimpinan merupakan salah satu cara menjaring bakat dan minat pengurus OSIS SMA PGRI 4 Bogor.